Harga Bitcoin turun lebih dari 10% dari level tertingginya di akhir Januari, sempat anjlok di bawah US$81.000 sebelum akhirnya stabil di atas US$82.300. Dalam waktu hanya 24 jam, pasar mencatat lebih dari US$1,7 miliar likuidasi, dengan Bitcoin menyumbang hampir US$800 juta likuidasi posisi long. Harga BTC masih turun lebih dari 6% secara harian.
Kebanyakan trader menyalahkan leverage. Tapi, data menunjukkan bahwa derivatif bukan yang memulai penurunan ini. Derivatif hanya mempercepatnya saja. Penurunan sebenarnya sudah dimulai lebih awal, di dekat zona on-chain dan struktur yang sangat penting.
Peringatan pertama muncul dari grafik harian. Bitcoin mencetak candle volume merah terbesar sejak awal Desember. Candle volume merah berarti tekanan jual sangat besar, di mana penjual lebih kuat daripada pembeli.
Terakhir kali volume mencapai tingkat ini, yaitu di awal Desember, Bitcoin turun hampir 9%.
Pada waktu itu, pembeli langsung masuk. Tapi kali ini, mereka tidak melakukannya. Sebaliknya, harga BTC menembus ke bawah US$84.600, yang merupakan level support penting, dan terus turun mendekati US$81.000.
Pada saat yang sama, Bitcoin masuk ke salah satu zona on-chain terpentingnya.
Inilah saat di mana UTXO Realized Price Distribution (URPD) berperan. URPD menunjukkan di mana supply Bitcoin yang ada terakhir kali dibeli. Klaster besar menandakan level di mana banyak koin terakhir berpindah tangan, biasanya bertindak sebagai zona support atau resistance utama.
Dua klaster terbesar, berdasarkan grafik, berada di:
Keduanya membentuk salah satu zona kepemilikan terpadat di siklus ini.
Saat Bitcoin jatuh ke bawah US$84.600, Bitcoin masuk ke zona klaster ini. Di sinilah masalah mulai muncul karena klaster pertama mulai terancam.
Data Glassnode menunjukkan bahwa holder jangka panjang, yaitu koin yang mungkin disimpan beberapa bulan hingga setahun, mulai menjual di level ini. Pada 29 Januari, perubahan posisi bersih 30 hari mereka turun ke -144.684 BTC, arus keluar bulanan terbesar pada periode ini.
Holder jangka panjang menjual di dekat US$84.600, sebelah klaster URPD terbesar. Saat penjualan besar terjadi di zona biaya penting, support pun jebol. Setelah harga menembus support ini, sebagian besar supply berpindah ke posisi rugi. Tekanan likuidasi baru meledak setelah breakdown tersebut.
Crash harga BTC ini mengejutkan banyak trader karena metrik di permukaan terlihat stabil.
Hodler Net Position Change masih positif, menandakan sekitar +16.358 BTC bertambah selama 30 hari terakhir.
Ingin dapat insight token seperti ini? Daftarkan diri Anda untuk menerima Crypto Newsletter harian dari Editor Harsh Notariya dengan klik di sini.
Saldo whale juga terus meningkat. Wallet besar tidak melakukan dump secara agresif. Secara angka, penimbunan masih terjadi.
Tetapi metrik-metrik ini mencampurkan berbagai kelompok investor.
Holder jangka menengah dan wallet besar masih membeli. Holder jangka panjang justru diam-diam melakukan distribusi. Ketika holder berpengalaman mulai menjual di dekat klaster biaya utama, itu menandakan risiko karena keyakinan mereka, walaupun saldo secara keseluruhan terlihat masih kuat.
Itulah sebabnya kebanyakan investor melewatkan peringatan tersebut. Analis BeInCrypto sudah menyoroti risiko ini satu minggu yang lalu. Pasar nampak sehat. Di balik itu, support terkuatnya justru sedang dijual.
Begitu aksi jual itu melemahkan zona US$84.600, leverage menjadi rentan. Saat harga turun lebih dalam, posisi long mulai terlikuidasi. Data dari CoinGlass menunjukkan hampir US$800 juta posisi long Bitcoin terhapus dalam waktu 24 jam.
Derivatif bukan penyebab pelemahan. Instrumen itu hanya bereaksi terhadap pelemahan yang terjadi.
Struktur teknikal kini sudah memburuk. Bitcoin sudah turun menembus neckline pola head and shoulders pada grafik harian. Ini adalah pola pembalikan bearish yang sering muncul sebelum terjadi koreksi berkepanjangan.
Berdasarkan pola ini, breakdown memperkirakan penurunan lanjutan sekitar 12% dari neckline. Hal ini menempatkan risiko di dekat zona US$75.000 jika aksi jual berlanjut. Level US$81.000 kini menjadi support krusial.
Jika Bitcoin kembali kehilangan level ini, momentum penurunan bisa makin kencang. jika bertahan, peluang stabilisasi bisa terjadi.
Pemulihan harga bergantung pada kemampuan merebut kembali level kunci on-chain dan grafik. Zona harga BTC penting pertama ada di sekitar US$83.300, yang sesuai dengan klaster URPD terbesar kedua. Jika harga menembus level ini, artinya para pembeli mampu mempertahankan area kepemilikan sebelumnya.
Level utama tetap di US$84.600. Di sinilah holder jangka panjang melakukan penjualan. Dan di sinilah klaster URPD terbesar berada. Sampai Bitcoin benar-benar ditutup di atas US$84.600, setiap rebound tetap rentan.

